Pengertian Komputer Dan Perangkat-Perangkatnya

 Apa itu Komputer ?

Komputer adalah perangkat elektronik yang memanipulasi informasi atau data. Komputer mampu menyimpan, mengambil, dan mengolah data. Anda mungkin telah mengetahui bahwa Anda dapat menggunakan komputer untuk mengetik dokumen, mengirim e-mail, bermain game, dan menjelajah Web. Anda juga dapat menggunakannya untuk mengubah atau membuat spreadsheet, presentasi, dan bahkan video.

Perangkat keras vs perangkat lunak

Sebelum kami membahas tentang macam-macam tipe komputer, mari membahas tentang 2 hal yang sama yang terdapat pada semua tipe komputer yaitu perangkat keras dan perangkat lunak.


    Perangkat keras adalah komponen komputer yang memiliki struktur fisik, seperti keyboard atau mouse. Selain itu, perangkat keras juga mencakup semua komponen internal komputer, yang dapat Anda lihat pada gambar di bawah ini.


    Perangkat lunak adalah sekelompok instruksi atau perintah yang menugaskan atau memberi perintah kepada perangkat keras tentang apa yang harus dilakukan dan bagaimana melakukannya. Contoh perangkat lunak seperti web browser, permainan, dan pengolah kata. Gambar di bawah ini merupakan gambar dari perangkat lunak Microsoft PowerPoint, yang digunakan untuk membuat presentasi.


Segala sesuatu yang Anda kerjakan di komputer bergantung pada perangkat keras dan perangkat lunak. Sebagai contoh, saat ini Anda dapat melihat pelajaran ini di web browser (perangkat lunak) dan menggunakan mouse (perangkat keras) untuk berpindah dari halaman satu ke halaman lainnya. Saat Anda mempelajari tentang berbagai macam tipe komputer, tanyakan pada diri Anda tentang perbedaan-perbedaan dari segi perangkat kerasnya. Saat Anda mempelajari panduan ini, maka Anda akan memahami berbagai macam komputer serta berbagai macam perangkat lunak yang digunakannya.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pembahasan Lengkap Tentang Arsitektur Komputer